Pelatihan Kader Da’i/Da’iyah DPD LDII Kabupaten Garut



DPD LDII Kabupaten Garut menyelenggarakan acara Pelatihan Kader Da’i/Da’iyah pada tanggal 26-27 Januari 2013 bertempat di Gaedung Dakwah Masjid Agung Garut, Jln.Kabupaten No.17, Garut.

Acara Pelatihan ini mengusung tema "Membentuk Kader Da’i/Da’iyah yang  profesional Religius dalam membangun generasi unggul yang berbudi luhur menuju masyarakat Kabuapten Garut  yang maju, sejahtera, adil dan berwawasan lingkungan" dan dihadiri sekitar 250 orang peserta dari Utusan PC/PAC LDII se-Kabupaten Garut dan Utusan dari Ormas Islam di Garut.



Pelatihan ini dibuka oleh Bupati Garut yang diwakili oleh Asda II Ir. Edi Muharam, M.Si dan dihadiri oleh Muspida Garut, Muspika Garut Kota dan utusan DPW LDII Jawa Barat serta tamu undangan dari Ormas Islam se-KAbupaten Garut.



Tujuan Pelatihan Kader Da’i/Da’iyah adalah :

1.Memberikan wawasan tentang keilmuan Da’i/Da’iyah

2.Memberikan legalitas formal untuk menjadikan Da’i/Da’iyah yang Profesional Religius

3.Memberikan pengetahuan, keterampilan dan sikap sebagai penyampai/ Mubaligh- Mubalighot dalam mengemban tugas dan kewajibannya.

 


Hadir sebagai pemateri antara lain adalah :


Drs. Nur Rofiq, M.Ag, Drs. H. Undang Suryana,M.Si, Paulina Purlina,MA, Drs. Badrul Munir,M.Ag ( Kementrian Agama Kabupaten Garut ); Hasan Mustapa, S.Fil.I, M.Si ( Adkesra Setda Pemerintah Kabupaten Garut ); Dr. H.Undang Hidayat, M.Ag ( Dosen Pengajar STAIM Garut ); KH.Aceng Mimar Hidayatulloh ( Ketua DKM Mesjid Agung Garut ); KH. Cecep Abdul Halim, Lc ( Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Al Musadadiyah Garut/ Ketua Dewan Pembina MUI Kabupaten Garut ); Asep Suparman, S.Ip,M.Si ( Bakesbangpol Pemerintah Kabupaten Garut ); Djudju Nuzuluddin, MM.Pd ( MUI Kabupaten Garut ) dan Ir.H.Teddy Suratmadji, M.Sc  ( Ketua DPP LDII ).





Pelatihan Kader Da’i/Da’iyah DPD LDII Kabupaten Garut Pelatihan Kader Da’i/Da’iyah DPD LDII Kabupaten Garut Reviewed by LDII-GARUT on 22.48 Rating: 5

1 komentar:

  1. Semoga kegiatan warga ldii garut selalu berjalan lancar, aman, selamat n barokah... Salam2 dr warga ldii kendari ; klik ldiikendari.blogspot.com

    BalasHapus

Comment

Comments

ads
Diberdayakan oleh Blogger.